Senin, 06 Juni 2022

Anak Ridwan Kamil Belum Ditemukan, Ini Perintah Tegas Jokowi


Setelah satu minggu lebih hilang di Sungai Aare, Swiss, Emmeril Khan Mumtadz, anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil masih belum juga ditemukan. Ridwan Kamil menyebut, dengan waktu selama itu, putra sulungnya itu telah wafat.

Eril, sapaan akrab Emmeril pertama kali dilaporkan hilang pada Kamis 26 Mei lalu pukul 09.40 waktu setempat. Proses pencarian pun sudah dilakukan baik dari aparat kepolisian setempat hingga pencairan yang dilakukan keluarga secara mandiri.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sendiri turut mengucapkan bela sungkawa atas kepergian putra sulung Kang Emil beserta sang istri, Atalia Pratatya. Ucapan bela sungkawa tersebut disampaikan Jokowi melalui laman Instagram resminya.

"Innalilahi wa innailahi rajiun. Sebagai orang tua, saya tidak dapat membayangkan betapa berat perasaan dan beban yang harus dipikul Bapak Ridwan Kamil dan Ibu Atalia menghadapi peristiwa ini," kata Jokowi.

Jokowi menyebut, ketabahan dan ketegaran yang ditunjukkan Kang Emil dan Atalia dalam menghadapi musibah dapat menjadi teladan bagi semua orang.

"Sekali lagi saya menyampaikan turut berbelasungkawa. Semoga semua keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan keikhlasan dalam menghadapi musibah ini. Semuanya milik Allah SWT dan hanya kepadaNya kita akan kembali, " kata Jokowi.

Sebelumnya saat ditemui usai gelaran Formula E 2022 di kawasan Ancol, Jakarta, Jokowi juga menjelaskan kalau dirinya mengikuti berita tersebut dan meminta Kementerian Luar Negeri untuk membantu semaksimal mungkin.

"Saya sudah minta Kementerian Luar Negeri untuk membantu, tapi memang sampai sekarang belum bisa ditemukan," ungkap Jokowi.

Kemarin, KBRI Bern kembali menyampaikan update terbaru mengenai pencarian Eril. Dari keterangan polisi, pencarian telah mencakup 29 KM wilayah sungai Aare. Hingga Sabtu (4/6) sore, pencarian belum membuahkan hasil yang diharapkan.

"Dalam beberapa hari ke depan, cuaca diperkirakan akan diliputi hujan dan badai terutama di daerah pegunungan, sehingga debit air sungai Aare akan terus meningkat. Metode pencarian yang terus dilakukan adalah dengan patroli perahu dan patroli darat."

"Sedangkan penggunaan metode lainnya akan sangat bergantung pada jumlah debit air, tingkat kekeruhan air, dan cuaca di sepanjang area pencarian yang dapat berubah sewaktu-waktu,"

Saat ini Swiss telah memasuki musim panas. Pihak Kepolisian Bern optimis bahwa naiknya temperatur pada musim panas akan berimplikasi pada penambahan debit air dan intensitas aktivitas pengunjung di sepanjang sungai Aare.

"Peningkatan dinamika di sungai Aare ini diharapkan akan berkontribusi positif dalam proses pencarian,"


 

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support