Jumat, 30 Desember 2022

Up To Date!!! Jokowi Mencoba Mengikuti Perkembangan Mainan Lato-lato yang sedang trend di kalangan masyarakat, Bukti Jokowi Pemimpin Bisa Melihat Peluang dan Tidak Menutup Mata atas Sebuah Kemajuan

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjajal mainan yang tengah viral di tengah masyarakat, nok-nok alias lato-lato, ketika mengunjungi salah satu pasar di Subang, Jawa Barat (Jabar).

Aksi Jokowi bermain lato-lato itu diunggah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam bentuk video ke akun media sosial Instagram miliknya, @ridwankamil

"Main nok-nok bareng Presiden dan Gubernur," tulis Emil dalam keterangan video yang unggahannya.

Dalam video itu, terlihat Jokowi bermain lato-lato setelah seorang anak memamerkan kemampuan bermain lato-lato lebih dahulu.

Jokowi kemudian mencoba memainkan lato-lato. Namun, Jokowi tidak bisa mengikuti trik bermain lato-lato yang dipamerkan oleh anak yang ia temui itu.

Aksi Jokowi bermain lato-lato itu pun mengundang gelak tawa masyarakat yang menyaksikannya.

Setelah itu, Emil juga tak mau ketinggalan menjajal permainan lato-lato. Namun, Emil menjajal lato-lato yang tak biasa karena memiliki empat bola.

Ia bilang, lato-lato miliknya dinamai 'pakujut nok-nok'. Namun, Emil juga gagal memainkan lato-lato tersebut.

Lato-lato merupakan mainan zaman dulu yang kini kembali digemari oleh anak-anak Indonesia. Mainan ini berasal dari Amerika Serikat (AS) pada era 1960-an dengan nama clacker ball.

 

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support