Yogyakarta
– Saat kunjungan kerja ke Aceh Jokowi juga menyempatkan diri untuk mengecek
harga – harga yang ada di pasar secara langsung. Pada kesempatan ini Jokowi
berkunjung ke pasar Batuphat Timur Kota Lhokseumawe yang langsung disambut oleh
para pedagang serta pembeli.
Kedatangan
Jokowi tentu menghebohkan masyarakat pasalnya mereka tidak mengetahui bahwa
orang nomor satu negeri akan berkunjung. Masyarakat seperti mendapat mimpi
disiang bolong bisa melihat secara langsung Jokowi yang merupakan kepala negara
Indonesia yang dibanggakan.
Pada
kesempatan tersebut Jokowi menyempatkan diri untuk membeli tempe Rp 20 ribu dan
cabai 2 kg yang ada di pasar tersebut. Selain beli tempe dan cabai Jokowi juga
membeli salak, sambil bercanda “salaknya Rp 5000 boleh?’ dengan salah menjawab
“ boleh pak, kalau buat pak Jokowi” semua orang yang ada sambil tertawa.
Jokowi
juga memberikan bantuan kepada para pedagang pasar berupa bantuan tambahan
modal serta bantuan sosial.
0 comments:
Posting Komentar