Kamis, 09 Februari 2023

Jokowi Siap Kirim Bantuan Kemanusian untuk Korban Gempa di Turki

Yogyakarta – Merespon bencana gempa bumi yang terjadi di Turki dengan skala mencapai 7,8 sr serta memporak – porandakan kota serta timbulnya banyak korban jiwa. Maka Jokowi segera merespon hal tersebut dengan memerintahkan kepada Menlu, Kemenhan dan Kemensos untuk segera menyiapakn bantuan.

Respon tersebut sebagai bentuk rasa kepedulian terhadap bencana alam serta musibah yang sedang dialami oleh negara sahabat.

Jokowi belum menjelaskan detail mengenai bantuan yang bakal dikirimkan ke Turki nanti, pihaknya membutuhkan asestmen terkait kebutuhan di lokasi. Jokowi juga sambil menyiapkan transportasi pengangkut bantuan ke Turki, kemungkinan besar bakal menggunakan pesawat.

Gempa yang terjadi di Turki yang dekat perbatasan Suriah tersebut sempat dirasakan oleh beberapa negara sekitarnya bahkan sampai ke Greenland. Ada sekitar 4300 korban jiwa dalam bencana gempa tersebut, untuk sementara proses evakuasi terkendala cuaca dingin.

KBRI Ankara juga menyebut ada 10 orang WNI yang menjadi korban luka. Sementara itu, ada lima WNI yang masih hilang kontak.

 

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support