Sabtu, 25 Maret 2023

Tingkatkan Perekonomian! Jokowi berpesan kepada masyarakat supaya bisa melakukan belanja dalam negeri untuk bisa ikut menggerakkan ekonomi nasional

 

Yogyakarta – Demi mempercepat proses pemulihan ekonomi nasional Jokowi meminta masyarakat untuk tidak segan membelanjakan uangnya. Jokowi mengatakan berdasarkan data yang ada masyarakat Indonesia memiliki total tabungan mencapai Rp 690 T mengendap di bank.

Maka dari itu Jokowi minta masyarakat ikut membantu pergerakan ekonomi nasional dalam masa resesi dengan berbelanja produk dalam negeri. Jokowi juga terus mendorong peningkatan daya konsumsi yang dilakukan oleh masyarakat supaya uang itu berputar.

Jokowi mencontohkan kepada pemda untuk kreatif dalam membuat event demi memancing minat belanja masyarakat. Seperti mengadakan kegiatan seni dan olahraga pasti orang – orang bakal datang membelanjakan uangnya, ekonomi berputar.

Jokowi menambahkan dengan semakin besar dana yang kita tahan di bank maka semakin susah ekonomi nasional untuk berputar. Kalau ekonomi nasional tidak berputar ini nanti yang membuat berat, semua bakal merasakan dampaknya maka dari itu ayo berbelanja di dalam negeri.

 

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support